Senin, 12 April 2010

10 TIPS PERAWATAN KAKI DIABETES

Luka diabetes merupakan salah satu luka kronis yang sering ditemukan selain luka decubitus. Sayangnya 75 % pasien diabetes melitus mengalami masalah pada kaki dan 60-80% diantaranya harus menjalani amputasi. Perawatan kaki diabetes merupakan modalitas utama dalam pencegahan amputasi diabetes.Menurut Widasari (2008) ada 10 tips perawatan kaki diabetes yaitu:
  1. Periksa kaki anda secara teratur ke tenaga kesehatan.
  2. Gunakan sepatu dan kaos kaki yang tepat sesuai dengan ukuran kaki.
  3. Periksa kaki setiap hari secara mandiri atau dengan bantuan keluarga.
  4. Rawat kuku dan jaga kelembaban kulit sekitar kaki.
  5. Pertahankan kaki tetap bersih dengan rajin mencuci dan merawat kaki.
  6. Gunting kuku jangan terlalu dalam.
  7. Rawat sepatu (periksa dan bersihkan sebelum digunakan).
  8. Cari tempat perawatan kaki dan kelainannya yang paling baik menurut anda.
  9. Hindari merendam kaki terlalu lama dan menggunakan air panas ataupun bantalan panas (alat pijak kaki).
  10. Lancarkan sirkulasi darah dengan berhenti merokok.
Sumber:
Widasari Sri Gitarja (2008): Perawatan luka diabetes.Wocare.Bogor.

Tidak ada komentar: