Sabtu, 12 September 2015

WAKTU PENYEMBUHAN LUKA KAKI DIABETES



Berbeda dengan luka akut, luka kaki diabetes adalah salah satu jenis luka kronis yang membutuhkan perawatan jangka panjang untuk mencapai kesembuhan.

Lamanya waktu perawatan, tentunya membutuhkan kesabaran antara yang dirawat dan yang merawat. Masalah ini menjadi salah satu sebab tingginya angka putus perawatan (drop out) sebelum sembuh.

Dikutip dari PLOS ONE, Tardivo, et al (2015) memperkenalkan Algoritma Tardivo untuk memprediksi proses penyembuhan luka kaki diabetik berdasarkan pendekatan anatomis luka. Semakin ke proximal lokasi luka kaki diabetik maka semakin lama waktu penyembuhan.

Sebagai contoh, luka kaki diabetik yang berlokasi di jari-jari (fingers) membutuhkan rata-rata waktu penyembuhan 80 hari, dan menjadi memanjang ketika luka berlokasi di daerah pergelangan kaki (hindfoot) selama 234 hari.

Tidak ada komentar: